Cegah Tawuran Antar Pelajar Polsek Depok Rutin Gatur Siang

    Cegah Tawuran Antar Pelajar Polsek Depok Rutin Gatur Siang

    KAB. CIREBON - Personil Polsek Depok POlresta Cirebon melaksanakan patroli rawan siang di disepanjang jalur pantura yang ada diwilayah hukum Polsek Depok. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah berbagai tindak kejahatan, khususnya kejahatan C3 (pencurian dengan kekerasan, pencurian kendaraan bermotor, dan pencurian dengan pemberatan) serta kejahatan jalanan lainnya. Kamis(21/11/2024) siang.

    Dalam pelaksanaan patroli, personil berkeliling di titik-titik rawan dan lokasi strategis yang sering dilewati warga. Selain itu, mereka juga melakukan dialog dengan masyarakat setempat untuk memberikan himbauan agar selalu waspada dan menjaga keamanan di lingkungan sekitar.

    Giat patroli ini bertujuan untuk menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Depok Polresta Cirebon. Kehadiran personil kepolisian di siang hari diharapkan mampu meningkatkan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah niat para pelaku kejahatan untuk beraksi. Situasi di lokasi dilaporkan aman dan terkendali sepanjang kegiatan berlangsung.

    selain berpatroli di sepanjang jalur pantura patroli juga menyasar ke obyek Vital yang ada seperti SPBU, Perbankan, Mesin ATM, Pertokoan dan Rumah Sakit. Hal tersebut dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi nasabah yang akan melakukan transaksi maupun pengendara yang sedang antri mengisi BBM.

    Kapolsek Depok Akp Afandi, S.H., M.H, menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam menjaga Kamtibmas. Kami akan terus melakukan patroli secara berkala untuk memastikan situasi tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Depok, khususnya di titik-titik yang dianggap rawan menjelang pelaksaan Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang, ” ujar Kapolsek.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Depok Kontrol Logistik Pilkada 2024...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Siskamling polsek Gebang Polresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami